Lombok Timur – Babinkantibmas Desa Bagik Papan Bripka Agus Salim, Anggota Polsek Pringgabaya, Polres Lombok Timur, Melaksanakan giat Silaturahim dan berbagi kebahagiaan dengan cara membagikan bantuan berupa sembako bertempat di Dusun Dasan Imba Desa Bagik Papan Kecamtan Pringgabaya. Jumat (2/2/2024)
“Bantuan sembako ini kami khususkan pada Ibu rumah tangga yang masing-masing tinggal bersama anak yatim – piatu,” ucap Bripka Agus.
Dikesempatan itu juga, Bripka Agus, Menghimbau dan berharap supaya Ibu rumah tangga tetap hidup dengan rukun baik dalam berumah tangga maupun bermasyarakat guna terciptanya situasi yang kondusif.
“Guna untuk menyambut Pelaksanaan Pemilu dan Pileg mendatang dengan aman serta lancar agar Pemilu Damai,” harap Bripka Agus.
Bripka Agus juga mengingatkan Masyarakat terkait Pelaksanaan Pemilu dan Pileg mendatang bahwa beda pilihan itu boleh tetapi kekompakan dan kebersamaan tetap dijunjung tinggi.
“Saya mengingatkan pada segenap Masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan guna menghindari terjadinya pencemaran lingkungan maupun banjir,” pesannya.
Dari berbagi kebahagiaan di hari jumat barokah ini, Bripka Agus berharap Terjalinnya hubungan Silaturahmi yang baik bersama Ibu rumah tangga, Meningkatkan Kebanggaan dan Kecintaan Masyarakat terhadap POLRI atas kepedulian dan empati yang diberikan.
Yang terpenting Meningkatkan Kesadaran dan partisipasi Masyarakat dalam memelihara Kamtibmas dengan mendukung Program Kepolisian dalam Harkamtibmas dan untuk tidak membuang sampah sembarangan guna antisipasi terjadinya banjir dengan diberikannya edukasi serta himbauan.