Terkini

Patroli Dialogis Sat Samapta Polres Bima Kota Berikan Himbauan Pilkada 2024

4
×

Patroli Dialogis Sat Samapta Polres Bima Kota Berikan Himbauan Pilkada 2024

Sebarkan artikel ini

Kota Bima, NTB (06/9) – Sat Samapta Polres Bima Kota kembali melaksanakan patroli dialogis dengan tujuan memberikan himbauan terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Kegiatan patroli ini dilaksanakan pada hari Jumat, pukul 09.00 WITA, di beberapa wilayah hukum Polres Bima Kota.

Kapolres Bima Kota AKBP Yudha Pranata, S.I.K., S.H., melalui P.s Kasubseksi Pidm Sie Humas Aipda Nasrun, menyatakan bahwa patroli ini dipimpin oleh Aipda Herman bersama sejumlah anggota Sat Samapta. Dengan menggunakan kendaraan dinas patroli R4, mereka berkeliling untuk berdialog dengan masyarakat.

Dalam patroli dialogis tersebut, petugas memberikan imbauan kepada warga setempat mengenai pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban selama Pilkada 2024. Warga diajak untuk tetap waspada terhadap potensi gangguan keamanan yang bisa terjadi dan diingatkan untuk memastikan proses pemilihan berlangsung damai dan aman.

Kegiatan patroli berlangsung dengan lancar. Sat Samapta Polres Bima Kota berkomitmen untuk terus menjaga situasi Kamtibmas selama masa Pilkada 2024 dan akan melanjutkan patroli dialogis serupa di berbagai wilayah guna memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga.

“Kami akan terus melakukan kegiatan ini secara berkelanjutan agar Pilkada berjalan lancar, aman, dan kondusif,” tegas Aipda Nasrun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *